Peluncuran buku Ma'ruf Amin Way, Here Comes Indonesia: Asia’s New Tiger Economy di Jakarta. (Istimewa)

Setelah lima tahun memprioritaskan pembangunan pada pengembangan infrastruktur dasar yang mendukung daya saing perekonomian, pemerintah akan memfokuskan pada upaya mengangkat perekonomian masyarakat bawah.
Wakil Presiden terpilih K.H. Ma’ruf Amin dalam peluncuran buku The Ma’ruf Amin Way, Kamis (3/10)  mengatakan  bahwa pemerintahan saat ini telah meletakkan dasar pembangunan yang mendorong kelompok ekonomi bawah melalui pembangunan infrastruktur secara masif. Ma’ruf mengatakan bahwa pembangunan infrastruktur yang telah berjalan akan menekan kesenjangan ekonomi yang ada.
“Keberpihakan terhadap kelompok ekonomi kecil akan jadi fokus utama. Itu sebagai antitesa ekonomi yang condong kapitalistik. Kekayaan tidak boleh hanya beredar pada orang kaya saja tapi terdistribusi kepada seluruh komponen rakyat,” ujar Wakil Presiden terpilih periode 2019-2024 di Westin Hotel, Jakarta.
Ma’ruf melanjutkan bahwa keberpihakan kepada rakyat kecil bukan untuk mematikan pengusaha besar, melainkan membangun kemitraan ekonomi kecil-menengah dan ekonomi atas. “Disparitas ekonomi antara kaya-miskin, pusat-daerah, antar daerah, produk nasional dan luar harus terus ditekan,” imbuh mantan Rais Aam PB Nahdlatul Ulama ini.
Ma’ruf mengaku tak menyangka pemikiran sederhananya terkait ekonomi yang selama ini disampaikan di berbagai forum yang diikutinya dapat dituangkan menjadi sesuatu yang bagus dalam buku.
Buku “The Ma’ruf Amin Way. Here Comes Indonesia: Asia’s New Tiger Economy” ditulis Sekjen MUI Anwar Abbas dan Pakar Koperasi Sahala Panggabean. Buku ini menjabarkan analisis perekonomian Indonesia yang kini tengah berkembang di percaturan perekonomian dunia.
Acara peluncuran buku ini dihadiri oleh para menteri serta pejabat negara, seperti Menristek Dikti Mohammad Nasir, Menteri Pariwisata Arief Yahya, Kepala BKPM Thomas Lembong, Ketua BPK Daniel Lumban Tobing, Wakil Menteri Luar Negeri A.M. Fachir, dan Mantan Kepala BIN A.M. Hendropriyono.
Selain itu, turut dihadiri tamu kehormatan dari negara tetangga seperti Dutabesar Malaysia Zainal Abidin Bakar, Dutabesar Singapura Anil Kumar Nayar, dan Dutabesar Turki Mahmut Erol Kilic.
Share:

Recent Posts